![]() |
HOW TO OVERCOME THOUGHT ABOUT PAST RELATIONSHIP |
[ By Hellen ] | HOW TO OVERCOME THOUGHT ABOUT PAST RELATIONSHIP
Hubungan masa lalu adalah bagian dari kehidupan yang tidak bisa dihindari. Namun, terkadang kenangan tentang hubungan masa lalu dapat menjadi beban yang berat bagi kita. Putus cinta tidak pernah menyenangkan, begitu pula melupakan mantan. Tidak peduli bagaimana hubungan itu berakhir, mungkin sulit untuk melepaskannya dan melanjutkan aktivitas seperti biasa.Mungkin perpisahan itu sangat menyakitkan dan perasaan buruk masih melekat. Bagaimana cara mengatasi pikiran tentang hubungan masa lalu yang terus menghantuimu ?
HOW TO OVERCOME THOUGHT ABOUT PAST RELATIONSHIP
- Beri waktu untuk pulih,meskipun terdengar klise melupakan seseorang tidak semudah membalikan telapak tangan,apalagi kalau sudah kenal lama dari awal teman sampai jadian susah untuk melupakan tapi kalo niat untuk melupakan pasti bisa
- Menerima kenyataan bahwa diri kita tidak bisa bersama lagi dalam waktu yang lama,dan harus melangkah terus kedepan.
- Ingatkan diri sendiri bahwa itulah yang dilakukan pikiran, menghadirkan kenangan dan pemikiran tentang masa lalu itu sangatlah tidak penting lagi.
- Ingat kan diri bahwa masa lalu sudah usai,apapun yang terjadi adalah masa lalu yang tidak punya masa depan.
- Hindari keinginan apa pun berdasarkan pemikiran tentang mantan, seperti menghubungi atau saling mengikuti di sosial media,lebih baik mengindari kontak dengan mantan pasangan dapat memicu kenangan yang menyakitkan dan membuatmu sulit untuk move on.
- Sibukkan diri sendiri dalam hal lain yang menarik. Pergi piknik tergantung hobi,jika suka berpetualang ya pergi berpetualang ke alam,kemah,mendaki,memancing,
- Terbuka untuk cinta yang lebih baik
- Beri waktu untuk menyembuhkan diri mencintai diri sendiri dahulu baru kemudian belajar mencintai orang lain.
Kamu mungkin saja mengakhiri hubungan dengan cukup baik, tetapi kamu tidak bisa berhenti memikirkan kenangan yang kamu miliki bersama. (Atau saya terus-menerus melihat fotonya di Instagram dan sangat mempertimbangkan untuk membuang atau berhenti mengikuti sosial media ).
Mencari tahu cara berhenti memikirkan seseorang bisa menjadi proses yang panjang, sepi, dan emosional tetapi ini adalah pengalaman yang umum, dan kamu pastinya tidak sendirian.
Mengutip dari Michele Leno, PhD, psikolog berlisensi di DML Psychological Services, mengatakan bahwa melepaskan masa lalu bisa jadi rumit karena otak kita tidak selalu memproses cinta dengan cara yang logis. “Perpisahan tidak pernah mudah, dan bahkan jika Andalah yang memutuskan untuk berhenti, mantan Anda masih dapat menempati ruang dalam pikiran Anda berkat sistem limbik, atau otak 'emosional' kami,” jelasnya. Bahkan jika Anda memahami alasan rasional mengapa Anda putus, tubuh Anda masih dapat menyimpan kenangan masa lalu. “Dalam kasus putus cinta, ‘di luar pandangan’ bukan berarti ‘di luar pikiran’,” kata Leno.
Jadi, bagaimana caranya berhenti memikirkan mantan? Haruskah saya memblokirnya di media sosial ? Berhubungan dengan orang lain sebagai pengalih perhatian? Menangis sambil menikmati segelas es krim dan menonton drama korea selama beberapa minggu,hari ? huh untuk membantu meringankan kesedihan pasca putus cinta,bersikaplah bijaksana pada diri kamu sendiri.
Siapakah sih yang gak sedih ketika hubungan bertahun-tahun di bina harus berakhir ditengah jalan,tentu saja membuat hati kita susah untuk melupakan dan ikhlas atas berakhirnya hubungan cinta tersebut. Dan saya yakin berangkat atas kejadian tersebut membuat kita susah untuk move on bahkan dekat untuk hubungan yang baru bahkan sampai sekarang saya masih tidak punya pasangan.
Bahkan ada nyinyiran sandal aja punya pasangan masa kamu tidak punya pasangan haha begitulah di pikiran kita waktu pertama kali tidak ada pasangan atau pun ketika berakhir pasti bakal berat apalagi kalau hubungan itu di mulai sudah bertahun-tahun tiba-tiba berakhir tidak jelas rasanya sesak di dada,bayangin aja kita mulai dari nol melupakan seseorang yang tiap hari selalu menemani kita.
Sudah bertahun-tahun sejak hubungan masa laluku yang pahit seperti rasa brotowali berakhir. Akhir-akhir ini, aku sering memikirkan tentang kehidupan cintaku yang tidak berhasil, Sepertinya tidak peduli seberapa jauh aku pergi, kenangan dan pikiran akan tetap mengikuti tentang kehidupan masa lalu,entahlah kenapa demikian mungkin karena aku masih belum menemukan cinta seseorang yang luar biasa menggantikan cinta nya di hati aku.
Pikiran ku kemudian pergi ke orang-orang yang benar-benar berjuang dengan itu. Orang-orang yang hanya ingin ex mereka hilang selamanya dari pikiran mereka untuk melepaskan dan melanjutkan hidup untuk selalu berbahagia tanpa harus membandingkan masa lalu dengan masa depan kenapa bisa jauh berbeda atau gimana lah pandangan kita tentang masa lalu itu. Ini hanya beberapa refleksi dari saya saja untuk melepaskan yang ada di pikiran tidak semua cara sama saja berlaku bagi semua orang.
BERPIKIR POSITIF KENAPA HUBUNGAN HARUS BERAKHIR.
Apa pun yang kamu lakukan dalam hidupkamu baik-baik saja jika Anda melihat dari sisi positif Ingatkan diri Anda bahwa hubungan itu tidak membuang-buang waktu. Lihat itu sebagai sesuatu yang benar-benar memberi Anda pelajaran hidup. Selalu berpikiran positif dalam pikiran dalam hidup,pasti Tuhan sediakan pasangan yang lebih baik dari sebelum nya,ada ungkapan jodoh tidak akan tertukar,cuma lagi di jagaian jodoh orang saja. Huh sungguh-sungguh buang waktu saja. Selalu berpikir positif tentang jodoh akan tiba waktu yang tepat,seperti sandal pasti ada pasangan begitu pula saya suatu saat pasti ada pendamping yang tepat buat saya,semangat
Angela Amias, LCSW, salah satu pendiri Alchemy of Love. “Semakin banyak Anda memberi diri Anda waktu dan ruang untuk melakukan hal ini, semakin mudah untuk bergerak maju dalam hidup Anda dan hubungan di masa depan.”
- Berkebun belajar memasak atau belajar bahasa baru yang kamu sukai.
- Menulis sebagai usaha untuk pengembangan diri dan penggalain potensi diri.
- Mengeksplor hobi yang tertunda semasa kamu punya pacar,misalnya pergi kemah mancing,piknik,bertemu dengan teman yang satu hobi
- Bertemu dengan banyak orang agar pikiran tenang.
- Bernyanyi,shopping online.
- Camping,pergi kealam
- Mendekat kan diri kepada Tuhan berdoa agar kehidupan bisa lebih baik dan bersyukur kepada Tuhan karena kasih -Nya tidak terbatas.
KEGIATAN YANG BISA DI LALUKAN AGAR MELUPAKAN MASA LALU
Kesimpulan :
Cara setiap orang untuk menyembuhakan rasa kehilangan patah hati dan melupakan masa lalu itu berdeda-beda gaes.ada yang melupakan hubungan masa lalu dengan mencari cinta yang baru tapi tidak bisa melupakan hubungan yang lalu,itu tidak baik gaes lebih baik tuntaskan dahulu rasa kecewa dan kehilangan dimulai dengan fokus masa depan,mencintai diri sendiri dahulu,berpikir baik dan buruk kenapa hubungan harus berakhir,banyak hal yang bisa kita gunakan untuk melupakan masa lalu salah satunya belajar memasak,berkebun dan pergi liburan ke luar kota,dengan demikian kamu akan berpikir tidak menjalin hubungan dengan masa lalu ternyata langit masih berwarna biru dunia ini indah kenapa saya menyakiti diri sendiri harus kehilangan selera makan dna berat badan.
Untuk diri sendiri daripada merenung sesuatu yang sudah berlaku lebih baik melanjutkan hidup dan tetap bahagia selalu. Jangan berharap pada sesuatu yang belum pasti dalam hidup mu,melihat terus ke depan bukan belakang,menikmatilah masa muda mu karena itu cuma sekali tapi ingat ada Tuhan di atas bisa melihat perbuatan baik dan buruk kita.
Semoga kita dalam hidup selalu mendapatkan kebahagian segala sesuatu ada waktu nya,ada waktu untuk bahagia nangis,sedih dan berduka.
Dengan mengikuti berbagai tips ala hellen dalam mengatasi pikiran tentang hubungan masa lalu diharapkan kamu dapat mengatasi pikiran tentang hubungan masa lalu dan melangkah maju dengan lebih ringan. Ingatlah bahwa setiap orang memiliki cara yang berbeda dalam menghadapi masa lalu, jadi temukanlah cara yang paling cocok untukmu. Jangan ragu untuk mencari dukungan dari orang-orang terdekat dan profesional jika diperlukan. Semoga kamu dapat menemukan kedamaian dan kebahagiaan dalam perjalanan pemulihanmu semga selalu bahagia.
Happy Reading
0 Comments