Manfaat Batang Kulit Kemiri Untuk Kesehatan


Pohon Kemiri,kemiri
Manfaat  Batang Kulit Kemiri Untuk Kesehatan

By Hellen | Manfaat  Batang Kulit Kemiri Untuk Kesehatan.

Batang kulit kemiri masih satu bagian dari pohon kemiri yang sering di acuhkan orang pada umumnya hanya ambil buah kemiri untuk bumbu dapur.Namun tahukah kami bahwa batang  atau pohon kulit kemiri memiliki manfaat untuk kesehatan salah satunya adalah obat untuk mengobati demam dan tipes

Sebagai seorang yang selalu mencari alternatif pengobatan alami, saya tidak pernah ragu untuk mencoba berbagai jenis tanaman obat tradisional. Salah satu pengalaman menarik yang ingin saya bagikan adalah penggunaan pohon kemiri sebagai obat tipes. Tanaman yang sering digunakan sebagai bahan masakan ini ternyata memiliki khasiat luar biasa dalam mengatasi penyakit tipes.

Manfaat pohon kemiri sebagai obat tipes sudah lama dikenal oleh masyarakat Benuaq, suku asli Kalimantan Timur. Orang tua saya  menggunakan kulit batang kemiri yang direbus dan dicampur dengan batang langsat  untuk diminum sebagai obat tipes. Khasiat kemiri sebagai antioksidan dan antiinflamasi membantu menurunkan demam dan mengatasi infeksi bakteri penyebab tipes. Pengalaman positif ini mendorong saya untuk lebih memahami dan memanfaatkan potensi tanaman obat tradisional dalam menjaga kesehatan.

Kemiri: Sumber Obat tradisional yang Berkhasiat

Pohon kemiri (Aleurites moluccanus) merupakan tanaman asli Indonesia yang memiliki beragam manfaat kesehatan. Selain bijinya yang kaya akan minyak untuk menghitamkan rambut dan menyuburkan rambut dahulu jaman saya masih duduk di sekolah dasar senang bakar biji kemiri untuk pertumbuhan rambut saya, kulit batang dan daun kemiri juga mengandung senyawa-senyawa aktif yang bermanfaat bagi tubuh. Kandungan antioksidan, seperti flavonoid dan polifenol, dalam kemiri membantu melawan radikal bebas dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Kemiri ( Aleurites moluccanus)  adalah bahan untuk pelengkap  bumbu masak di dapur selain untuk bumbu biasanya kemiri ini digunakan untuk menyuburkan atau menumbuhkan rambut pada bayi,bahkan untuk menghitam kan rambut bisa menggunakan biji kemiri yang sudah di bakar di campurkan dengan lidah buaya balurkan di rambut.

Cara Menggunakan Kemiri sebagai Obat Tipes
  • Rebus air sebanyak 400 ml,tunggu air mendidih lalu masukan kulit kemiri dan kulit langsat.
  • Minum 3 x sehari sampai merasa baikan atau sembuh dari tipes
Awal saya minum  terasa pahit kayak brotowali karena aku minum air rebusan kulit pohon kemiri  tiap hari rebusan kulit pohon kemiri rasanya  berubah tidak terlalu pahit,agak manis sedikit waktu saya minum air putih.

Pengalamaan menggunakan Batang kemiri Untuk Obat Tipes : 

Pengalaman aku dahulu  duduk di kelas dua sd kena sakit tipes selama dua minggu demam tinggi,lalu orang tua saya meramu minum herbal kulit kemiri dan kulit langsat untuk obat tipes rasa nya pahit minta ampun,sampai saya  sekarang tidak pernah kumat lagi sakit tipes saya,sudah pernah cek ke dokter sakit tipes saya sudah negatif. Puji Tuhan saya tidak pernah merasakan sakit tipes dan mimisan lagi sampai sekarang jadi bebas mau makan apa saja,paling banter saya sakit demam biasa dan flu saja,tidak pernah separah dahulu sakit tipes sampai sudah tahap mimisan terus tiap hari.

Pada jaman dahulu orang luar menyebutnya daerah hulu mahakam sebelum menjadi Kutai Barat untuk daerah pedalaman. Daerah kami sangat terisolir,tidak ada listrik,jalan setapak,transportasi terbatas,tidak ada rumah sakit,ataupun puskesmas,puskesmas jauh berada di kecamatan lain,ya ya yaya.

Saya sakit hanya di rumah saja,jaman dahulu hanya ada puskesmas pembantu jarak sangat jauh,nakes pun susah di temui karena tidak ada motor,dan jalan setapak saja,huhu sedih kalau ingat pernah hidup di jaman kayak belum merdeka,hahaha.

Ayah saya meminta obat ke puskesmas pembantu menempuh jalan yang sangat penuh rintangan kala itu,saya tidak ikut karena saya sakit keras,badan saya sakit panas dingin,sakit kepala,dan mimisan,tidak ada selera makan,air ludah terasa pahit,makanya saya ingin sekali makan cabai ketika sakit tipes karena makanan semuanya terasa pahit. Dikasih obat dari Pustu vermint tidak mempan sudah saya minum tidak kunjung juga saya sembuh dari tipes,sudah minum sembuah sesaaat lalu kambuh lagi jika saya terkena angin huhu sedih. Lalu dengan segala Rahmat Tuhan di beri akal dan pengetahuan Orang tua saya mengambil kulit kayu kemiri dan kulit langsat untuk di rebus.

Tanaman kemiri bukan hanya kulit pohon kemiri yang bermanfaat untuk ramuan herbal,tapi biji kemiri bisa di ekstrak menjadi minyak kemiri yang di percaya dari turun temurun dapat menyuburkan rambut dan menghitamkan warna rambut secara alami selain untuk menyembuhkan penyakit tipes secara alami.

Kesimpulan : 

Pengalaman menggunakan pohon kemiri sebagai obat tipes telah memberikan banyak pelajaran berharga bagi saya tentang pentingnya menjaga kesehatan dengan cara alami. Tanaman obat tradisional seperti kemiri tidak hanya efektif dalam mengobati penyakit, tetapi juga aman dan ramah lingkungan. Dengan memanfaatkan sumber daya alam yang melimpah, kita dapat menciptakan gaya hidup sehat tanpa perlu bergantung pada obat-obatan kimia yang berisiko.

Kemiri bukan hanya sekadar tanaman hias atau bahan masakan, tetapi juga merupakan obat alami yang memiliki potensi besar dalam menjaga kesehatan tubuh. Dengan pengetahuan dan pengalaman yang saya dapatkan, saya semakin yakin akan keajaiban alam yang dapat memberikan solusi untuk berbagai masalah kesehatan. Mari bersama-sama menjaga kelestarian tanaman obat tradisional dan memanfaatkannya untuk kesehatan yang optimal dan berkelanjutan.

Well jika teman-teman tertarik untuk menelusuri artikel-artikel lain nya tentang ramuan herbal kalian dapat membaca disini yah Tips Kesehatan,barangkali aja mager buka menu navigasi.

Jangan lelah untuk mencoba ramuan herbal yang di kira cocok dan bermanfaat di jamin tidak ada efek samping,Bagaimana anda tertarik untuk menggunakan obat alami untuk mengobati tipes anda.


Happy Reading

Post a Comment

0 Comments