![]() |
noncik |
By Hellen | PENGALAMAN MEMELIHARA MUSANG DI RUMAH
Musang adalah kelompok hewan mamalia yang kecil,ramping,punya gigi tajam yang banyak hidup didaerah panas atau daerah tropis hutan tropis khususnya Asia.
Disini nama lokal untuk musang adalah Munin suka mencuri ayam kayak si kancil haha dan makan pisang hutan,kopi,ayam
Disebut karena musang karena merujuk pada mamalia yang berbeda dari subordo Feliformia,namun musang ini masuk dalam kelompok dari famili Viverridae,yang banyak hidup di Asia Tenggara khususnya Indonesia.
Musang ini termasuk hewan omnivora karena makan segalanya,pisang,kopi,ikan,ayam tikus semua bisa di lahap.
Salah satu musang yang banyak di kenal masyarakat adalah musang luwak (Paradoxurus hermaphroditus) karena makan biji kopi dan namanya kopinya kopi luwak.
Musang luwak (Paradoxurus hermaphroditus) di percaya mampu mencerna biji kopi dengan baik yang di keluarkan melalui pencernan yang di percaya memberikan citra rasa yang enak dan unik bagi pencinta kopi,dan kopi luwak rasa harga mahal,tapi sekarang ada tersedia kopi sachet luwak White Coffee kopi rentengan.
Musang luwak biasa hidup di dekat permukiman, termasuk perkotaan, dan sering pula didapati memangsa ayam peliharaan di malam hari,ayam tetangga haha.
Musang adalah hewan nokturnal yang aktif pada malam hari dan memiliki kebiasaan memanjat pohon serta menjelajahi lingkungan mereka dalam mencari makanan atau mangsa .
ADA BEBERAPA JENIS MUSANG ANTARA LAIN :
- Musang air (Cynogale bennettii), hidup di Semenanjung Thai-Malaya,Sumatera dan Kalimantan, hidup do daerah hutan dan sungai ciri musang air memiliki hidung panjang dan ramping,musang air bisa berenang mencari mangsa di air,musang air memakan serangga dan ikan.
- Musang akar (Arctogalidia trivirgata),bisa di temui d sekitaran perkebunan,memiliki ciri khas tubuh ramping dan warna coklat tiga garis putih yang mencolok di punggung musang,aktip ketika malam hari mencari mangsa serangga, buah-buahan, dan burung kecil.
- Musang galing atau musang bertopeng (Paguma larvata) hidup di asia timur dan asia tenggara,makan tikus,burung kecil-kecil dan pisang
- Musang luwak (Paradoxurus hermaphroditus),makan biji kopi di malam hari
- Musang rase (Viverricula malaccensis sin Viverricula indica), di Sumatra, Jawa dan Bali,India,musang rase adalah jenis musang yang sering di jinakan untuk peliharaan di rumah,musang rase memiliki tubuh yang kecil dengan bulu berwarna cokelat dan bercak-bercak di tubuhnya.
- Musang tenggalung (Viverra tangalunga), di Semenanjung Malaya dan Kalimantan
- Musang Binturung (Arctictis binturong) hidup di Asia timur dan Asia Tenggara,musang ini di kenal dnegan "bear cat" karena dengan bau khas yang mirip dengan bau popcorn,dengan corak besar dan warna hitam dan coklat telinga kecil.
- Musang Pandan
Gambar di atas itu musang saya masih bayi,suka tidur dan lucu sih kalau diingat-ingat di kasih lampin.
Pertama kali memelihara musang pada tahun 2017 silam,sebelum nya tidak pernah terlintas di benak untuk memelihara musang,pada suatu ketika kakak saya nemu anak bayi musang ketika pergi kehutan,nemu bayi musang yang ditinggal induknya,pernah tau musang bisa makan kopi karena orang tua saya pernah punya kebun kopi arabika.
Lalu kakak saya menghibahkan musang untuk dipelihara karena saya pada dasarnya sangat menyukai bintang kecuali ular dan buaya bukan nya tidak suka cuma saya merasa takut aja dengan buaya dan ular, takut di mangsa ular dan di cabik buayaa.
Hahah,walaupun katanya buaya adalah hewan yang paling bertanggung jawab dan setia kepada pasangan.
Oke kembali lagi bahas si musang saya memelihara dari bayi musang saya memberi nama Noncik,karena bisa mengendus bau makanan
CARA
MERAWAT MUSANG TANPA INDUK
- Bayi musang diberikan susu sgm anda umur 0-6 bulan sesuai umur musang
- sediakan dot ukuran dua sendok
- Sediakan cukup pisang
- Kandang dan lampin
- Sediakan stok pisang dan ayam,ikan yang cukup karena musang hewan omnivora
Sama aja namanya bayi pastinya tidur terus si musang,bangun ketika lapar,dimana numpang tidur disitu juga si musang pup,geser dikit makan lalu tidur lagi dan lebih aneh musanh ku ini pup pasti pergi ketempat tidur saya,belum rutin di kandangin karena masih bayi.
bulan berganti bulan berkembang besar lah si bayi noncik ini,si musang ini sangat antusias sekali kalau buka toples tempat susu Formula entah lagi di atas atap langsung turun untuk minum susu eh lucunya si musang hapal kapan waktu kalau diberi susu indera penciuman musang sangat lah tajam lebih dari kucing.
Setelah beberapa bulan berlalu musang besar dan bisa tidur dengan manusia walaupun sambil merem di situ juga pup.
Baca Juga : PENGALAMAN MEMELIHARA KLAWEIT
Musang suka berantem sama kucing berebut makanan dan musang suka ganggu ayam tetangga jika sudah sore hilang si musang kelayapan cari mangsa lalu malam jam 9 pulang kerumah tidur minta makan sempat malu saya si musang ganggu ayam tetangga sore-sore terpaksa deh pura-pura ngak denger di teriakin ada musang ganggu ayam.
Musang ku ini bersahabat dengan klaweit atau uwa-uwa main di atas pohon loncat kesana kesana kemari.
Walaupun sudah beberapa tahun hidup dengan manusia naluri musang untuk memakan daging tidak akan pernah hilang apapun lauk ada di dapur satu panci ayam rebus habis di makan musang bakal semua di makan si musang sampai berantem dengan kucing dan di rumah si musang kayak jadi raja buat kucing karena semua makanan di kuasai musang,,tapi saya sedih musang saya hilang dan sampai sekarang saya belum pelihara musang lagi,
Ini sisa foto yang sempat saya abadikan di handphone waktu musang saya tidur siang,semoga saya dalam waktu terdekat bisa punya kesempatan memelihara musang lagi.
BEBERAPA PERTIMBANGAN JIKA INGIN MEMELIHARA MUSANG :
- Musang ilegal di berbagai tempat
- Musang hewan Omnivora bisa makan pisang pepaya,ikan,ayam tikus,serangga
- Musang rentan terhadap penyakit
- Harus telaten kuku musang panjag dan tajam
- Kalau di dayak ini kena denda adat terus karena mangsa ayam tetangga mulu
Memelihara hewan peliharaan membutuhkan ketalatenan dan kesabaran dalam merawat karena hewan yang kita pelihara itu sama-sama mahkluk ciptaan Tuhan,yang patut sama-sama kita jaga kelangsungan hidup dan ketentraman rasa nyaman bersama kita manusia.
Memelihara hewan peliharaan banyak manfaat sih bagi saya,seperti terapi untuk menenangkan pikiran saya dan mengisi waktu belajar bertanggung jawab.
0 Comments
Silahkan berkomentar yang sopan,jangan spam komentar